JAMBI – Asafri Jaya Bakri (AJB) dan Ardinal Salim bakal dilantik menjadi walikota dan wakil walikota Sungaipenuh pada 25 Juni mendatang. Demikian disampaikan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sungaipenuh Raisul J Jahidin ketika dihubungi koran ini, tadi malam. “Betul, AJB – Ardinal Salim akan dilantik 25 Juni ini,” ujarnya.
Menurut Raisul, pihaknya menjadwalkan pelantikan AJB – Ardinal setelah SK pengangkatan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sudah diterima. “SKnya sudah lama kita terima, makanya kami pun langsung berkoordinasi untuk menetapkan jadwal pelantikan,” ujarnya.
Kata Raisul, pelantikan pasangan walikota dan wakil walikota terpilih merupakan bagian dari tahapan Pemilukada. Sehingga, KPU masih berperan dalam menentukan jadwal pelantikan.
“Kami sudah berkoordinasi dengan gubernur dan DPRD. Pak Gubernur bisa hadir untuk melantik AJB – Ardinal di tanggal itu,” ungkapnya. Raisul berharap, pelantikan berlangsung dengan lancar dan tertib. “”Kalau pun ada demo juga tidak apa, kita kan negara demokrasi. Yang penting tidak anarkhis,” ujarnya.
Sementara itu, Ardinal Salim ketika dikonfirmasi mengaku sudah mengetahui dirinya bakal dilantik pada 25 Juni. “Iya, kami sudah diberitahu akan dilantik tanggal itu,” katanya.Kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mengaku dirinya siap dilantik dan membantu AJB dalam menjalan roda pemerintahan. (usm)